Unik, Resto di Surabaya Suguhkan Nuansa Chapel Italia dengan View Lapangan Golf - juandry blog

Halaman ini telah diakses: Views
kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Unik, Resto di Surabaya Suguhkan Nuansa Chapel Italia dengan View Lapangan Golf
Nov 15th 2024, 12:22, by Masruroh, BASRA (Berita Anak Surabaya)

Suasana resto Osteria Gia. Foto: Masruroh/Basra
Suasana resto Osteria Gia. Foto: Masruroh/Basra

Destinasi kuliner di Surabaya makin beragam dengan hadirnya restoran klasik Italia terbaru, Osteria Gia. Resto ini menghadirkan konsep unik yang berbeda dari resto kebanyakan. Bentuk bangunan yang menyerupai kapel atau bangunan gereja memberikan kesan elegan.

Menurut Jessa Setiabudi, Marketing Director Lifestyle Ismaya Group, restoran premium ini memadukan nuansa klasik dari Italia dengan suasana kontemporer yang segar. Surabaya dipilih sebagai kota pertama di luar Jakarta untuk ekspansi Osteria Gia karena merupakan salah satu kota terbesar di Indonesia dan pusat ekonomi penting.

Unik, Resto di Surabaya Suguhkan Nuansa Chapel Italia dengan View Lapangan Golf

"Kami tetap mempertahankan elemen desain ikonik kami, seperti kaca patri, palet warna hangat, serta lengkungan arsitektur khas Italia," tuturnya, kepada Basra, belum lama ini.

Gaya ikonik dari resto di kawasan Surabaya Barat ini semakin terasa mewah dengan lokasi yang menghadap ke lapangan golf, benar-benar memberikan 'feast with a view'.

Terkait menu, Jessa menyatakan, saat ini yang diluncurkan sama seperti di Jakarta. Tetapi nantinya, chef Osteria Gia akan mempersembahkan menu spesial dalam waktu terbatas.

Unik, Resto di Surabaya Suguhkan Nuansa Chapel Italia dengan View Lapangan Golf (1)

Menu di Osteria GIA diciptakan dengan cermat oleh chef asal Italia, Tommaso Gonfiantini, yang mengajak tamu menjelajahi kuliner khas Italia. Hidangan Italia yang kaya rasa dan autentik jadi bagian dari menu Osteria Gia, mulai dari pasta, pizza, hingga hidangan khas Italia lainnya.

Beberapa menu andalan yang direkomendasikan di antaranya Angus Carpaccio, hidangan pembuka yang kaya akan rasa daging sapi, Spaghettoni al Burro e Pepe dan Spaghetti Aglio Olio, pasta khas Italia yang sederhana namun autentik, Quattro Formaggi, pizza dengan empat jenis keju yang memberikan cita rasa lembut dan gurih, dan Classic Tiramisu, suguhan mewah yang lembut dan kaya rasa dengan lapisan mascarpone yang creamy, espresso pekat, dan taburan bubuk kakao.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url