Komisi I DPR Kecam Langkah Israel Hancurkan Gedung Lembaga PBB di Yerusalem - juandry blog

Halaman ini telah diakses: Views
kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Komisi I DPR Kecam Langkah Israel Hancurkan Gedung Lembaga PBB di Yerusalem
Jan 22nd 2026, 13:06 by kumparanNEWS

Sejumlah warga mencari memeriksa kerusakan di sebuah sekolah UNRWA yang menampung para pengungsi yang terkena serangan udara Israel di Gaza, Senin (30/6/2025). Foto: Mahmoud Issa/REUTERS
Sejumlah warga mencari memeriksa kerusakan di sebuah sekolah UNRWA yang menampung para pengungsi yang terkena serangan udara Israel di Gaza, Senin (30/6/2025). Foto: Mahmoud Issa/REUTERS

Wakil Ketua Komisi I DPR, Sukamta mengecam tindakan Israel yang menghancurkan sebuah bangunan milik Badan PBB untuk Pengungsi Palestina (UNRWA) di Yerusalem Timur, pada Selasa (20/1).

Menurutnya, penghancuran itu adalah luka bagi nurani kemanusiaan.

"Penghancuran markas United Nations Relief and Works Agency for Palestine Refugees in the Near East (UNRWA) di Yerusalem Timur adalah luka bagi nurani kemanusiaan," ucap Sukamta di Jakarta, Kamis (22/1).

"Ketika sebuah lembaga yang bertugas memberi makan, pendidikan, dan perlindungan bagi pengungsi justru dijadikan sasaran, maka yang diserang bukan hanya sebuah bangunan, tetapi rasa kemanusiaan itu sendiri," tambahnya.

Wakil Ketua Komisi I Sukamta di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (26/6/2025). Foto: Haya Syahira/kumparan
Wakil Ketua Komisi I Sukamta di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (26/6/2025). Foto: Haya Syahira/kumparan

Sukamta menilai, penghancuran gedung itu sama dengan menutup pintu harapan bagi mereka yang bahkan tidak memiliki pilihan selain bertahan hidup. Ia pun meminta seluruh pihak untuk tidak tinggal diam.

"Apa pun dalih politik dan keamanan, kemanusiaan seharusnya menjadi garis batas terakhir yang tidak boleh dilanggar. Ketika batas itu runtuh, dunia sedang bergerak ke arah yang berbahaya, yaitu normalisasi penderitaan dan pembenaran atas ketidakadilan," ucap Sukamta.

"Diam terhadap tindakan semacam ini berarti membiarkan kemanusiaan terus tergerus. Solidaritas terhadap rakyat Palestina bukan sekadar sikap politik, melainkan tanggung jawab moral bersama untuk memastikan bahwa nilai kemanusiaan tetap hidup di tengah konflik dan kekerasan," tambahnya.

Sebelumnya, Dilansir Reuters, bangunan ini sebenarnya sudah dikuasai Israel sejak tahun lalu.

Namun, bangunan milik lembaga ini dibiarkan kosong dan tak digunakan untuk apa pun oleh Israel sejak diduduki.

Laporan reuters di lapangan menyebut, bangunan ini dirobohkan dengan bantuan buldoser milik tentara Israel.

"Sekjen PBB meminta pemerintah Israel untuk menghentikan proses perobohan bangunan UNRWA di Sheikh Jarrah, lalu mengembalikan bangunan UNRWA kepada PBB tanpa ada penundaan," kata wakil jubir PBB, Farhan Haq, Selasa (21/1).

Sementara menurut jubir UNRWA Jonathan Fowler, tentara Israel datang ke arah kompleks bangunan itu sekitar pukul 7 pagi waktu setempat. Memaksa penjaga kompleks untuk pergi, dan membawa buldoser masuk.

Kepala UNRWA Philippe Lazzarini menyebut, ini adalah pelanggaran hukum internasional secara sengaja.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url