Menikmati Momen Langka Bareng Keluarga di Singapura selama 5 Hari 4 Malam - juandry blog

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Menikmati Momen Langka Bareng Keluarga di Singapura selama 5 Hari 4 Malam
Jun 14th 2024, 15:36, by Wina Ramadhani, kumparanTRAVEL

Menikmati momen langka bareng keluarga di Singapura. Foto: dok. Singapore Tourism Board
Menikmati momen langka bareng keluarga di Singapura. Foto: dok. Singapore Tourism Board

Yippie, ini waktunya kamu berkumpul di tengah gemerlap Singapura bersama keluarga! Mereka pasti siap memulai petualangan luar biasa yang akan mempererat kedekatan satu sama lain.

Singapura bisa kamu jelajahi dari sudut ke sudut, membuatnya jadi destinasi sempurna untuk setiap orang. Keajaiban, kesenangan, dan kebersamaan menyatu dalam satu momen.

Bersama mereka yang tercinta, satu atau dua hari saja tidaklah cukup. Di sini, kamu dan keluarga bisa menemukan hal tidak terduga di setiap langkah dengan menghabiskan waktu 5 hari 4 malam.

Dengan penerbangan langsung dari Jakarta dan waktu tempuh yang singkat, Negeri Singa jadi destinasi paling tepat saat libur panjang sekolah, hingga "hari kejepit".

Tidak hanya tentang eksplorasi atraksi terkenal, rasakanlah pengalaman bertemu ikan berwarna-warni di Singapura. Ini saatnya untuk merangkul keluarga, dan rasakan petualangannya bersama!

Ajak keluargamu melihat artikel ini, karena kumparan sudah kurasi tempat-tempat hangat untuk didatangi. Jangan lupa sambil intip tiket.com untuk cek tanggal keberangkatan, cari hotel nyaman, atau tempat atraksi.

Hari Pertama

1. Check-in di Village Hotel Sentosa

Fasilitas nyaman dari Village Hotel Sentosa. Foto: dok. Singapore Tourism Board
Fasilitas nyaman dari Village Hotel Sentosa. Foto: dok. Singapore Tourism Board

Sesampainya di Changi Airport, kamu bisa langsung saja menuju salah satu tempat menginap terbaik, Village Hotel Sentosa. Jika menggunakan taksi atau private car services, kamu hanya butuh 25 hingga 30 menit perjalanan.

Village Hotel Sentosa punya beberapa kamar pilihan yang menghadap kolam renang, pulau, atau bahkan laut. Anak-anak mungkin akan senang karena kamar dirancang dengan warna cerah yang mencerminkan alam sekitar dan laut.

Tidak jauh dari Village Sentosa juga ada beberapa tempat lain yang bisa disambangi hanya dengan berjalan kaki. Ada The Palawan @ Sentosa, Universal Studios Singapore, S.E.A. Aquarium, hingga KidZania.

2. Ikut Inside Out Children Festival di Garden by The Bay

Untuk merayakan Edisi ke-10 Children's Festival, Supertree Grove di Gardens by The Bay akan diubah menjadi area karnaval yang sangat seru!

Sejak 25 Mei lalu, di sini dibangun instalasi interaktif yang menampilkan karakter dari Inside Out 2. Kamu bisa bawa anak-anak untuk berkenalan dengan karakter di film tersebut—Joy, Anger, Sadness, Fear and Disgust, Anxiety, Envy, Ennui, dan Embarrassment.

Hanya di buka sampai 22 Juni 2024, ya! Jadi, selepas istirahat di hotel, bisa mampir ke sana. Gratis dan bisa dikunjungi hingga jam 9 malam!

3. Bawa si kecil ke Earth Alive Exhibitions di Science Center

Science Center terletak di Jurong East. Jika sudah puas bermain di instalasi Inside Out 2, kamu bisa bawa anak-anak berkunjung ke tempat ini.

Geosfer, Hidrosfer, dan Atmosfer. Science Center menggambarkan perubahan dan pergerakan Bumi. Ada GAIA, Giant Slinky, AR Sandbox, Earth Visualisation, dan Disaster Teamwork. Bukan hanya anak, orang tua pun akan belajar di Earth Alive Exhibition ini.

Hari Kedua

1. Mengunjungi Bird Paradise Mandai Wildlife Reserve

Bird Paradise di Mandai Wildlife Reserve. Foto: dok. Singapore Tourism Board
Bird Paradise di Mandai Wildlife Reserve. Foto: dok. Singapore Tourism Board

Mandai Wild Reserve kini sudah punya taman burung yang disebut-sebut "terbesar di Asia". Mengusung konsep sangkar burung raksasa, karena punya delapan aviari yang bisa dilalui sambil berjalan kaki dengan santai.

Bird Paradise punya 3.500 burung dari 400 spesies yang terbang bebas di dalamnya. Kunjungi tempat ini di pagi hari hingga siang hari, kamu dan keluarga bisa menikmati berbagai kegiatan seperti memberi makan hewan atau ikut Wildlife Experience.

2. Melihat instalasi seni digital di ArtScience Museum

Sehabis makan siang, berangkatlah ke ArtScience Museum di Marina Bay Sand untuk mendapatkan pengalaman baru belajar sains. Di sana ada instalasi seni digital interaktif yang bisa dieksplorasi. Ada dua bagian yang bisa dilalui, City in A Garden dan Exploring New Frontiers.

Instalasi Future World merupakan salah satu yang paling dicari di ArtScience Museum. Jadi, book tiket kamu segera, ya! Bisa melalui tiket.com dengan harga Rp 275 ribu saja. Amankan slot untuk keluargamu!

Hari Ketiga

1. Naik Cable Car bergaya futuristik

Sekitar 10 hingga 35 menit (bergantung pada moda transportasinya) dari Village Hotel Sentosa ada wahana dari atas langit yang tidak boleh dilewatkan.

Cable Car, bisa dikunjungi untuk keluarga yang ingin menikmati pemandangan udara menakjubkan yang terbentang di sekitar. Dari ketinggian 100 meter di atas permukaan laut, Cable Car menghubungkan Mount Faber, HarbourFront, dan Sentosa Island.

Kamu bisa naik SkyOrb Cabins yang berbentuk bola dengan lantai kaca yang tembus pandang! Bisa lihat keindahan dari berbagai sudut. Jika kamu atau salah satu anggota keluarga merupakan penggemar Hello Kity, Cable Car menawarkan 5 desain kabin unik bertema ulang tahun, lho. Hanya sampai Desember 2024.

2. Main wahana air di Adventure Cove Waterpark, RWS

Menikmati atraksi Adventure Cove Waterpark. Foto: dok. Singapore Tourism Board
Menikmati atraksi Adventure Cove Waterpark. Foto: dok. Singapore Tourism Board

Resort World Sentosa (RWS) punya satu atraksi utama bernama Adventure Cove Waterpark. Taman air ini menawarkan wahana yang mendebarkan, atraksi interaktif, hingga pengalaman bawah laut bagi pengunjung dari segala usia.

Kamu bisa datang ke sini di siang menuju sore hari untuk menghabiskan waktu. Coba beberapa wahana seperti Spiral Washout, SlashWorks, Adventure River, Bluwater Bay, dan masih banyak lagi!

3. Tambah pengalaman ImagiNite di Sensoryscape, Sentosa

Belum pernah dengar nama Sentosa Sensoryscape? Langsung coba saja, yuk! Ini merupakan kawasan sepanjang 350 meter yang menghubungkan Sentosa Island dengan pantai sisi selatan.

Luasnya sampai 30 ribu meter persegi, Sentosa Sensoryscape dilengkapi taman sensorik yang menggabungkan alam, arsitektur, dan teknologi untuk membangkitkan panca indera dan imajinasi pengunjung.

Tapi, jangan lupa untuk download aplikasi ImagiNite saat ke sana, ya. Pasalnya, kamu bisa menikmati pengalaman yang lebih memukau bak pertunjukkan cahaya. Penasaran? Langsung pesan tiketnya dari sekarang!

Hari Keempat

1. Bawa anak bermain peran di Kidzania Singapore

Menginap di Village Hotel Sentosa memang paling tepat jika kamu sekeluarga berkunjung ke Kidzania. Hanya 10 hingga 15 menit berjalan kaki, anak-anak yang ikut perjalanan ini pasti punya pengalaman yang sangat luar biasa.

Sudah bukan rahasia lagi jika Kidzania punya banyak wahana yang menawarkan keseruan sekaligus edukasi bagi anak. Di sana ada miniatur kota, pembelajaran interaktif, role-playing, sampai eksplorasi dengan KidZos. Orang tua bisa menikmati fasilitas seperti kafe atau tempat duduk yang nyaman selama anak-anak bermain.

2. Main Electric Go-Kart di Palawan @Sentosa

Ibu, bapak, atau remaja, semua suka mainan HyperDrive ini. Sirkuit go-kart cocok untuk keluarga yang ingin balap-balapan.

The Palawan @Sentosasirkuit Gokart elektrik indoor pertama di Asia. Dengan 3 tingkat dan 14 putaran yang mendebarkan, lintasan balapnya futuristik ini punya teknologi Augmented Reality (AR), lho.

Hari Kelima

1. Mampir ke Canopy Park di Jewel Changi Airport

Mirror Maze at Canopy Park. Foto: dok. Singapore Tourism Board
Mirror Maze at Canopy Park. Foto: dok. Singapore Tourism Board

Jewel Changi Airport di Singapura bukan hanya bandara biasa. Tempat ini adalah destinasi wisata tersendiri yang menawarkan berbagai atraksi menarik dan pengalaman belanja kelas dunia.

Bagi keluarga yang mencari liburan yang menyenangkan, Jewel Changi Airport menyediakan berbagai aktivitas yang cocok untuk semua usia. Salah satu highlight utamanya adalah Canopy Park.

Taman rekreasi yang terletak di lantai atas Jewel Changi Airport itu siap memberikan pengalaman menakjubkan dan menyenangkan bagi semua usia.

Dikelilingi oleh tanaman hijau dan bunga-bunga yang indah, Canopy Park menawarkan berbagai atraksi seperti Manulife Sky Nets, Discovery Slides, Hedge Maze, dan Mirror Maze, yang menyediakan pengalaman interaktif dan mendebarkan.

Canopy Bridge memberikan pemandangan luar biasa dari HSBC Rain Vortex dan interior Jewel, sementara Foggy Bowls menawarkan area bermain yang dipenuhi kabut, menciptakan suasana magis.

Jewel Changi Airport juga menawarkan pengalaman berbelanja yang luar biasa bagi keluarga dengan lebih dari 280 gerai ritel yang mencakup berbagai merek terkenal seperti Zara, UNIQLO, dan Nike.

Bounching Net at Canopy Park. Foto: Singapore Toursim Board
Bounching Net at Canopy Park. Foto: Singapore Toursim Board

Toko mainan seperti The Better Toy Store dan KidZania Shop menyediakan pilihan mainan edukatif dan kreatif yang sempurna untuk anak-anak. Selain itu, berbagai pilihan tempat makan dari restoran mewah hingga gerai makanan cepat saji favorit keluarga. Pastikan kamu dan keluarga bersenang-senang di bandara Negeri Singa ini sebelum pulang kembali ke Indonesia.

Jangan lewatkan pengalaman terbaiknya ya! Yuk buat liburan yang biasa jadi luar biasa di Singapura bersama keluarga di tiket.com. #VisitSingapore #MadeinSingapore

Artikel ini dibuat oleh kumparan Studio

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url