Kata Panglima soal Kabar Prabowo Kumpulkan Menteri di Akmil Usai Dilantik - juandry blog

Halaman ini telah diakses: Views
kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Kata Panglima soal Kabar Prabowo Kumpulkan Menteri di Akmil Usai Dilantik
Oct 3rd 2024, 19:47, by Rini Friastuti, kumparanNEWS

Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto di Gedung DPR, Senayan.  Foto: Paulina Herasmaranindar/kumparan
Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto di Gedung DPR, Senayan. Foto: Paulina Herasmaranindar/kumparan

Presiden Terpilih, Prabowo Subianto, dikabarkan bakal mengumpulkan para menteri pilihannya usai dilantik. Menurut informasi, para menteri itu akan dikumpulkan di Akmil Magelang selama 3 hari.

Bagaimana tanggapan Panglima TNI, Jenderal Agus Subiyanto, mengenai informasi tersebut?

Agus mengaku tidak tahu-menahu soal kabar itu. Ia menyebut, dirinya masih fokus menyiapkan HUT ke-79 TNI yang akan digelar pada Sabtu (5/10) mendatang.

Presiden Joko Widodo beserta Menteri dan Jenderal di acara peresmian Graha Utama Akmil Magelang, Jawa Tengah, Senin (29/1/2024). Foto: Luthfi Humam/kumparan
Presiden Joko Widodo beserta Menteri dan Jenderal di acara peresmian Graha Utama Akmil Magelang, Jawa Tengah, Senin (29/1/2024). Foto: Luthfi Humam/kumparan

"Wah, saya nggak ngerti ya itu. Saya lagi fokus 5 Oktober," kata dia pada Kamis (3/10).

Prabowo akan dilantik sebagai presiden pada 20 Oktober 2024. Jelang pelantikan, Prabowo masih sibuk menyusun berapa jumlah nomenklatur kementerian hingga calon menteri.

Tenda-tenda peserta diklat anggota DPR terpilih dari Gerindra di Hambalang, September 2024. Foto: X/@habiburokhman
Tenda-tenda peserta diklat anggota DPR terpilih dari Gerindra di Hambalang, September 2024. Foto: X/@habiburokhman

Diklat ala militer ini sebelumnya pernah dilakukan terhadap anggota DPR terpilih 2024-2029 dari Gerindra. Diklat ini digelar di Hambalang, area kediaman Ketum Gerindra Prabowo Subianto sekaligus presiden terpilih, pada September 2024.

Anggota DPR terpilih Habiburokhman membagikan situasi diklat tersebut di akun medsosnya. Tampak sejumlah tenda ala militer didirikan. Habib kebagian di Tenda 7.

Tampak juga Habib sedang makan di piring aluminium. Juga dia membawa tas berisi peralatan diklat.

Perkiraan susunan kabinet Prabowo-Gibran:

Infografik: Kandidat Menteri Prabowo per 2 Oktober 2024 Foto: Karina/kumparan
Infografik: Kandidat Menteri Prabowo per 2 Oktober 2024 Foto: Karina/kumparan

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url