JAKARTA--MICOM: Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Sugiri Syarief menyatakan untuk menyukseskan program Keluarga Berencana (KB) masyarakat harus menjadikan program itu sebagai gaya hidup.
"Jika KB dijadikan life style, program tersebut bisa sukses," kata Sugiri dalam acara media gathering bertema Persoalan Kependudukan bagi Ketersediaan Pangan di Hotel Aryaduta Jakarta, Kamis (11/8).
Ia menjelaskan, untuk menjadikan KB sebagai gaya hidup BKKBN terus melakukan sosialisasi kepada generasi muda. "Jika sejak awal generasi muda diberi materi soal KB, di kemudian
hari mereka akan menjadikan KB sebagai gaya hidup," katanya.
BKKBN juga telah menandatangani nota kesepahaman dengan Kementerian Pendidikan Nasional untuk memasukkan materi soal KB kedalam kurikulum nasional. Tujuannya agar para pelajar telah mengenal dan akrab dengan materi KB sejak dini.
Sugiri menjelaskan, suksesnya program KB bisa mempengaruhi angka pertumbuhan penduduk di Indonesia yang terus mengalami peningkatan. Berdasarkan sensus pada 2010 pertumbuhan penduduk Indonesia melebihi proyeksi nasional, yaitu 237,6 juta jiwa dengan laju pertumbuhan penduduk (LPP) 1,49% per tahun.
Selain sosialisasi kepada generasi muda, katanya, diperlukan upaya dan langkah konkret guna menurunkan laju pertumbuhan penduduk dan meningkatkan kualitas penduduk melalui berbagai program dalam aspek kualitas maupun kuantitas. (Ant/OL-01)