4 Cara Cegah Kehamilan Usai Sanggama

Halaman ini telah diakses: Views
juandry8
Pipes Output
4 Cara Cegah Kehamilan Usai Sanggama
Aug 20th 2011, 12:15

Lifestyle » Lust and Love » 4 Cara Cegah Kehamilan Usai Sanggama
Sabtu, 20 Agustus 2011 - 19:15 wib

Fitri Yulianti - Okezone

(Foto: gettyimages)
(Foto: gettyimages)

ANDA dan suami belum berencana memiliki momongan. Kalau pada sanggama terakhir Anda merasa 'kecolongan', cobalah trik untuk tidak hamil.

Kadang-kadang, perlindungan yang Anda gunakan untuk mencegah kehamilan gagal memenuhi keinginan. Jika Anda tidak siap untuk hamil, rasa cemas yang datang usai sanggama tentu bisa menakutkan.

Untungnya, ada metode untuk mencegah kehamilan setelah berhubungan seks ketika Anda tidak yakin apakah perlindungan yang Anda gunakan benar-benar efektif. Berikut empat langkah mencegah kehamilan setelah berhubungan seks, seperti diulas Ehow.

1. Pergi ke apotek terdekat dalam rentang 24 jam setelah bercinta lalu belilah kontrasepsi darurat untuk mencegah kehamilan. Karena kontrasepsi ini memiliki pembatasan usia, Anda harus berbicara dengan apoteker sebelum mengonsumsinya. Semakin cepat Anda mampu mengonsumsinya setelah berhubungan seks, semakin besar kemungkinan Anda untuk mencegah terjadinya kehamilan.

2. Hubungi bagian kesehatan rumah sakit atau dokter kandungan dalam waktu 24 jam usai berhubungan seks dan jelaskan kepada mereka bahwa Anda sedang mencoba untuk mencegah kehamilan. Tanyakan kepada dokter Anda tentang penggunaan kontrasepsi Copper T untuk mencegah kehamilan. Jika dimasukkan dalam rentang lima hari usai berhubungan seks, alat kontrasepsi ini bisa mencegah kehamilan.

4. Diskusikan dengan dokter tentang metode kontrasepsi lain, seperti pil KB, kondom, dan IUD yang mulai kini dapat Anda gunakan untuk mencegah kehamilan terjadi di masa depan.

4. Praktekkan seks yang aman dan terlindungi untuk mencegah kehamilan. Jika Anda tidak ingin hamil, pastikan bahwa Anda selalu menggunakan beberapa jenis perlindungan.

(ftr)
mobile Nikmati berita terikini lewat ponsel Anda di m.okezone.com & bb.okezone.com untuk BlackBerry

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url