Setelah Harry Potter, Kung Fu Panda Siap Diputar di Indonesia  

Halaman ini telah diakses: Views
Juandry9
Pipes Output
Setelah Harry Potter, Kung Fu Panda Siap Diputar di Indonesia  
Jul 25th 2011, 11:15

TEMPO Interaktif, Jakarta - Bagi para penggemar film-film Hollywood, bersiaplah. Aneka film box office yang dinanti-nanti dipastikan bakal menghiasi layar bioskop Tanah Air dalam waktu dekat. Setelah memberi izin masuk dua film Hollywood, Harry Potter and The Deathly Hallows Part 2 dan Transformers: Dark of the Moon, Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata hari ini telah memberi izin film Kung Fu Panda. "Hari ini tadi, saya baru memberi izin Kung Fu Panda," kata Direktur Perfilman Kementerian Kebudayaan Syamsul Lussa kepada Tempo, Jakarta, Senin, 25 Juli 2011.

Syamsul mengatakan bahwa ketiga film box office itu diimpor oleh PT Omega Film, sebuah perusahaan importir film yang baru terdaftar di Direktorat Jenderal Bea dan Cukai. Dia menegaskan bahwa PT Omega Film tidak mempunyai keterkaitan dengan importir film yang masih menunggak bea masuk royalti film. "Kami sudah memeriksa yuridis formalnya, tidak ada keterkaitan," katanya.

Menurut Syamsul, penayangan ketiga film tersebut di bioskop tidak dilakukan dalam waktu yang bersamaan. Bioskop kemungkinan akan memutar Harry Potter terlebih dulu. "Setelah diberi izin, kemudian ke LSF, baru kemudian diberi teks," katanya.

Dari data Kementerian Kebudayaan dan Periwisata, sejak Januari hingga saat ini, sudah ada 73 film impor yang masuk ke Indonesia. Film-film tersebut didatangkan oleh tujuh perusahaan importir film.

Syamsul mengakui sejak film-film box office Hollywood tidak tayang di bioskop-bioskop di Indonesia, jumlah penonton menurun. Padahal, kata dia, pengusaha bioskop juga harus membayar sewa tempat.

IQBAL MUHTAROM

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url