Uniqlo Sambut Seniman Kontemporer KAWS Sebagai Artist in Residence Pertama - juandry blog

Halaman ini telah diakses: Views
kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Uniqlo Sambut Seniman Kontemporer KAWS Sebagai Artist in Residence Pertama
Sep 28th 2025, 16:44 by kumparanWOMAN

Seniman kontemporer KAWS atau Brian Donnelly diumumkan sebagai Artist in Residence Pertama Uniqlo pada acara perayaan Uniqlo LifeWear di Museum of Modern Art (MoMA) New York, Senin (15/9/2025). Foto: UNIQLO
Seniman kontemporer KAWS atau Brian Donnelly diumumkan sebagai Artist in Residence Pertama Uniqlo pada acara perayaan Uniqlo LifeWear di Museum of Modern Art (MoMA) New York, Senin (15/9/2025). Foto: UNIQLO

Uniqlo menyambut KAWS sebagai Artist in Residence pertama mereka. Pengumuman ini dilakukan bersamaan dengan acara spesial Uniqlo The Art and Science of LifeWear di Museum of Modern Art, New York pada Senin (15/9).

KAWS atau yang memiliki nama asli Brian Donnelly, terkenal sebagai seniman kontemporer asal Amerika Serikat dengan gaya yang khas dalam menghadirkan karya budaya populernya. Peran KAWS sebagai Artist in Residence termasuk meningkatkan inisiatif filosofi LifeWear melalui acara seni yang diadakan di toko-toko Uniqlo di seluruh dunia dan bekerja sama dengan mitra museum Uniqlo. Sebagai Artist in Residence, KAWS juga akan berperan dalam mengembangkan produk LifeWear ke depannya.

Seniman kontemporer KAWS atau Brian Donnelly diumumkan sebagai Artist in Residence Pertama Uniqlo pada acara perayaan Uniqlo LifeWear di Museum of Modern Art (MoMA) New York, Senin (15/9/2025). Foto: UNIQLO
Seniman kontemporer KAWS atau Brian Donnelly diumumkan sebagai Artist in Residence Pertama Uniqlo pada acara perayaan Uniqlo LifeWear di Museum of Modern Art (MoMA) New York, Senin (15/9/2025). Foto: UNIQLO

KAWS mengungkapkan rasa bangganya dapat melangkah bersama brand fashion retail Uniqlo sebagai Artist in Residence pertama merek tersebut. "Melalui peran ini, saya berharap dapat terhubung dengan berbagai komunitas seni, serta para kreator global untuk menghadirkan generasi baru kolaborator Uniqlo," ujar KAWS. Ia juga menyampaikan bahwa ia sangat menantikan kesempatan untuk bisa mengembangkan berbagai inovasi baru dalam LifeWear.

Di kesempatan yang sama, John C. Jay, President Global Creative di Fast Retailing—perusahaan induk ritel Jepang terkemuka dengan kantor yang berpusat di Tokyo, Jepang—melayangkan pujiannya untuk KAWS yang menurutnya telah menembus batas-batas tradisional di dunia seni, sebagaimana Uniqlo berupaya mendefinisikan ulang industri fashion melalui LifeWear.

John C. Jay, President Global Creative di Fast Retailing dan Seninam KAWS di acara perayaan Uniqlo LifeWear di Museum of Modern Art (MoMA) New York, Senin (15/9/2025). Foto: UNIQLO
John C. Jay, President Global Creative di Fast Retailing dan Seninam KAWS di acara perayaan Uniqlo LifeWear di Museum of Modern Art (MoMA) New York, Senin (15/9/2025). Foto: UNIQLO

"Sebagai Artist in Residence, KAWS akan membantu Uniqlo memperluas apresiasi dan partisipasi global terhadap seni dan kreativitas untuk semua orang," ungkap John C. Jay.

Sebelumnya, KAWS telah memiliki rekam jejak kolaborasi yang panjang bersama Uniqlo sejak 2016. Mulai dari koleksi Spring/Summer UT KAWS, KAWS x PEANUTS, KAWS x SESAME STREET, sampai koleksi Fall/Winter KAWS + Warhol.

Penulis: Zulfa Salman

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url