Polisi Peru Tingkatkan Keamanan KBRI Lima usai Zetro Purba Tewas - juandry blog

Halaman ini telah diakses: Views
kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Polisi Peru Tingkatkan Keamanan KBRI Lima usai Zetro Purba Tewas
Sep 3rd 2025, 15:07 by kumparanNEWS

Polisi Peru. Foto: Zamachsyari/kumparan
Polisi Peru. Foto: Zamachsyari/kumparan

Keamanan KBRI Lima ditingkatkan usai kematian Zetro Leonardo Purba (40). Saat bersamaan pemerintah Peru menjanjikan jawaban atas kematian pegawai Kemlu RI tersebut.

Zetro tewas ditembak pada Senin (1/9) malam di kawasan rumahnya di Distrik Lince, Lima. Ayah 3 anak ini menderita tiga tembakan, satu mengarah ke kepala.

Kepolisian masih memburu pelaku penembakan. Terpisah, Kemendagri Peru menyebut pelaku adalah pembunuh bayaran.

Suasana rumah duka Zetro Leonardo Purba, pegawai Kemlu yang berdinas di KBRI Lima, Peru di Tangerang Selatan, pada Rabu (3/9/2025). Foto: Luthfi Humam/kumparan
Suasana rumah duka Zetro Leonardo Purba, pegawai Kemlu yang berdinas di KBRI Lima, Peru di Tangerang Selatan, pada Rabu (3/9/2025). Foto: Luthfi Humam/kumparan

Kemlu Peru pada Selasa (2/9) menyesalkan atas kejadian yang menimpa Zetro. Pria 40 tahun itu baru 5 bulan bertugas di Peru.

"Kami akan melakukan segala cara untuk mengklarifikasi apa terjadi," kata Kemlu Peru seperti dikutip dari Reuters.

"Perlindungan polisi akan ditingkatkan untuk personel dan fasilitas KBRI di Lima," sambung mereka.

Zetro Leonardo Purba, staf KBRI Lima yang tewas ditembak di Peru, 1 September 2025. Foto: Kemlu RI
Zetro Leonardo Purba, staf KBRI Lima yang tewas ditembak di Peru, 1 September 2025. Foto: Kemlu RI

Pada Selasa WIB, Menlu Sugiono meminta kepolisian dan Kemlu Peru memastikan kematian Zetro diusut hingga tuntas.

Terpisah, Wamenlu Anis Matta menyebut keamanan personel diplomatik Indonesia di luar negeri akan ditingkatkan.

"Ini pasti akan jadi pelajaran, jadi kasus yang akan kita pelajari untuk peningkatan perlindungan bagi para diplomat kita di luar negeri," kata Anis Matta.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url