5 Cara Mengatasi Kulit Kering Saat Puasa agar Tetap Segar dan Terhidrasi - juandry blog

Halaman ini telah diakses: Views
kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
5 Cara Mengatasi Kulit Kering Saat Puasa agar Tetap Segar dan Terhidrasi
Mar 4th 2025, 15:00, by Adelia Sufri, kumparanWOMAN

Ilustrasi kulit kering. Foto: Shutterstock
Ilustrasi kulit kering. Foto: Shutterstock

Ketika menjalankan ibadah puasa Ramadan tubuh cenderung mudah dehidrasi karena kurangnya asupan makan dan minum selama sekitar 14 jam. Salah satu dampak yang muncul dari dehidrasi adalah kulit menjadi kering.

Menurut Beauty Bar, gangguan tidur atau kurang tidur selama puasa juga dapat meningkatkan kadar kortisol. Akibatnya, fungsi skin barrier terganggu dan kulit semakin dehidrasi.

Untungnya, kulit kering bukan masalah mutlak yang tak bisa diatasi. Dengan mengubah kebiasaan dan melakukan perawatan, kulitmu dijamin tetap sehat selama berpuasa. Yuk, simak cara mengatasi kulit kering saat puasa dalam artikel ini.

Cara Mengatasi Kulit Kering Saat Puasa

Ilustrasi kulit kering. Foto: metamorworks/Shutterstock
Ilustrasi kulit kering. Foto: metamorworks/Shutterstock

Merujuk laman Eucerin dan Al Arabiya News, berikut tips menjaga kulit tetap lembap selama bulan Ramadan.

1. Penuhi hidrasi tubuh saat sahur dan berbuka

Jagalah kesegaran dan kelembapan kulitmu dengan mengonsumsi banyak cairan saat momen berbuka dan sahur. Disarankan untuk minum secara berkala dengan minimal 8 gelas per hari. Selain itu, hindari minuman bersoda, minuman dengan kandungan gula tinggi, serta kafein.

Pilihlah makanan dengan kandungan air tinggi. Kamu juga bisa mengonsumsi air yang dicampur mentimun, daun mint, atau lemon. Racikan tersebut dapat memenuhi kebutuhan vitamin dan mineral untuk menjaga kulit tetap berseri.

2. Makan makanan yang membuat kulit bersinar

Mengonsumsi makanan yang kaya serat dan antioksidan dapat membantu kulit tetap sehat dan lembap. Contohnya seperti buah berry, kacang almond, cokelat hitam, dan delima.

Disarankan pula untuk mengonsumsi makanan yang ramah untuk kulit, seperti sayur-sayuran, kacang-kacangan, biji-bijian utuh, dan teh herbal saat buka puasa agar kulit tampak berseri.

3. Pakai skin care

Kulit juga butuh skin care untuk menambah nutrisi dan kelembapan dari luar. Jadi, gunakanlah moisturizer yang teksturnya berupa cream, agar kulitmu mendapatkan hidrasi maksimal.

Selain itu, lakukan eksfoliasi untuk menjaga kulit tetap bersih maksimal. Jangan lupa untuk menggunakan sunscreen, karena paparan sinar matahari dapat membuat kulit semakin kering dan merusak produksi kolagen serta elastin.

4. Jangan terlalu sering mencuci wajah

Ilustrasi cuci muka. Foto: Shutterstock
Ilustrasi cuci muka. Foto: Shutterstock

Meskipun penting untuk tetap terhidrasi selama berpuasa, tapi jangan mencuci wajah terlalu sering. Sebab, hal ini dapat membuat minyak alami kulit hilang, dan akibatnya kulit jadi makin kering serta iritasi.

Kalau kamu merasa kulit terlalu kering dan butuh cairan, gunakan face mist yang mengandung vitamin serta antioksidan. Dengan begitu, kulit akan ternutrisi tanpa kehilangan minyak alaminya.

5. Hindari makeup tebal

Menggunakan makeup yang tebal dapat menyumbat pori-pori dan menyebabkan kulit kering serta dehidrasi. Jadi, sebaiknya gunakan makeup yang ringan selama bulan puasa.

Selain itu, cobalah beralih pada produk-produk makeup yang mengandung bahan menghidrasi, seperti glycerin, hyaluronic acid, dan aloe vera. Jadi, kulit bisa tetap terjaga kelembapannya meski ditimpa makeup seharian.

Baca Juga: Kenali Penyebab Kulit Kering dan Cara Mengatasinya

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url