Feb 28th 2025, 12:29, by Rini Friastuti, kumparanNEWS
Ilustrasi orang hilang. Foto: Shutter Stock
Kepala Desa Liang Pematang, Kecamatan STM Hulu, Kabupaten Deli Serdang, yakni Bahagia Tarigan (54) hilang secara misterius sejak Selasa (25/2).
Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Khairul Azman menuturkan, saat ini pihaknya bersama Pemkab Deli Serdang masih melakukan pencarian.
Pihaknya ikut meminta bantuan BPBD Deli Serdang. Sebab, beredar isu Bahagia hilang usai menghanyutkan diri.
"Inilah makanya masih pengumpulan informasi, kan karena nggak bisa juga kita bilang dia terjun (ke sungai). Karena kan masih pencarian juga," kata Khairul kepada kumparan, Jumat (28/2).
"Jadi Pak Bupati juga menginstruksikan semua jajaran yakni BPBD dipimpin oleh Pak Sekda dan Pak Asisten jadi sampai saat ini masih dilakukan pencarian," sambungnya.
Khairul belum menjelaskan kronologi hilangnya Bahagia. Yang pasti, pihaknya juga bekerja sama dengan pihak kepolisian untuk melakukan pencarian.