Nama Unik Anak di Dukcapil: Al Covid-Dinas Komunikasi Informatika Statistik - juandry blog

Halaman ini telah diakses: Views
kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Nama Unik Anak di Dukcapil: Al Covid-Dinas Komunikasi Informatika Statistik
Jan 28th 2025, 12:12, by Fadjar Hadi, kumparanNEWS

Ilustrasi bayi baru lahir. Foto: Shutter Stock
Ilustrasi bayi baru lahir. Foto: Shutter Stock

Wamendagri Bima Arya Sugiarto membeberkan, ada beberapa nama anak 'unik' yang tercatat di Disdukcapil Kemendagri.

Bima menyebut, ada beberapa orang tua yang memberikan nama anaknya Covid. Pemberian nama Covid itu bertepatan dengan pandemi Covid-19 yang terjadi pada 2020-2022.

"Ada yang dinamai karena lahir pas momen Covid, ada yang dinamai berdasarkan tempat kerja orang tuanya," kata Bima Arya dalam postingan Instagramnya, Selasa (28/1). Bima Arya sudah mengizinkan kumparan untuk mengutipnya.

Eks Wali Kota Bogor ini pun membeberkan, ada orang tua yang memberikan nama khas Indonesia kepada anaknya.

"Ada juga yang nasionalis banget, dinamai bernuansa Indonesia," kata Bima.

Berikut 9 nama unik anak yang tercatat dalam Dukcapil:

  1. Ni Ketut Citra Covida Karantina

  2. Covid Hidayat

  3. Muhammad Caesar Al Covid

  4. Dinas Komunikasi Informatika Statistik

  5. Mohammad Akbar Republik Indonesia Anshori

  6. Benteng Republika

  7. Muhammad Rufi Rupublik Indonesia

  8. Raden Nakulo Republik Indonesia 1 Sakti Aji

  9. Raden Sadewo Republik Indonesia 2 Sakti Aji

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url