AHY: Fakta Sejarah Tak Boleh Dipermainkan - juandry blog

Halaman ini telah diakses: Views
kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
AHY: Fakta Sejarah Tak Boleh Dipermainkan
Oct 10th 2024, 20:09, by Rachmadi Rasyad, kumparanNEWS

MenteriATR/BPN Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) usai menjalani sidang ujian doktor terbuka pada program studi Pengembangan Sumber Daya Manusia, Sekolah Pascasarjana Universitas Airlangga Surabaya, Senin (7/10/2024). Foto:  Farusma Okta Verdian/kumparan
MenteriATR/BPN Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) usai menjalani sidang ujian doktor terbuka pada program studi Pengembangan Sumber Daya Manusia, Sekolah Pascasarjana Universitas Airlangga Surabaya, Senin (7/10/2024). Foto: Farusma Okta Verdian/kumparan

Ketua Umum Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), mengingatkan masyarakat soal pentingnya fakta sejarah. Jangan sampai, sejarah diputarbalikkan atau bahkan dipermainkan untuk kepentingan tertentu.

"Karena sejarah itu tidak boleh dipermainkan, apalagi memutarbalikkan fakta begitu," kata dia dalam kegiatan Peluncuran Buku Perjalanan dan Capaian Kabinet Indonesia Bersatu I di JCC Senayan pada Kamis (10/10).

Momen Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) serta Wakil Presiden ke-11 Boediono nonton bola voli Proliga di GOR Sritex, Solo.   Foto: Dok. Demokrat
Momen Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) serta Wakil Presiden ke-11 Boediono nonton bola voli Proliga di GOR Sritex, Solo. Foto: Dok. Demokrat

AHY kemudian mencontohkan berbagai fakta sejarah yang pernah diemban oleh ayahnya, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), ketika masih menjabat sebagai Presiden Keenam RI. Di awal masa jabatannya, SBY menghadapi persoalan yang tak mudah.

"Masa-masa sulit, belum 100 hari sudah dihantam oleh tsunami bencana alam yang terbesar di abad 21 dan banyak sekali krisis yang dihadapi termasuk krisis keuangan dunia pada 2008, yang tentunya tidak mudah," ucap dia.

Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurthi Yudhoyono (AHY) memberikan sambutan pada acara HUT ke-23 Partai Demokrat di Jakarta, Senin (9/9/2024). Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurthi Yudhoyono (AHY) memberikan sambutan pada acara HUT ke-23 Partai Demokrat di Jakarta, Senin (9/9/2024). Foto: Iqbal Firdaus/kumparan

Namun, berbagai persoalan itu akhirnya berhasil diatasi oleh SBY dan jajarannya yang tergabung dalam Kabinet Indonesia Bersatu. Selain mengatasi persoalan, berbagai penghargaan diraih oleh SBY.

"Bukan hanya sukses keluar dari krisis, tapi juga bisa menghadirkan berbagai achievement, berbagai prestasi dan pencapaian," ujar dia.

"Saya pikir itu baik sebagai bagian dari sejarah dan tentunya segala sesuatu yang baik bisa kita ambil pelajarannya, sedangkan yang tidak baik tentunya kita jadikan masa lalu saja," lanjut dia.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url