Sep 27th 2024, 10:11, by Ahmad Romadoni, kumparanNEWS
Pelantikan presiden dan wakil presiden terpilih tinggal menghitung hari. Tapi, keberadaan Wapres Terpilih Gibran Rakabuming Raka misterius.
Padahal, saat ini, Prabowo tengah rajin bertemu dengan berbagai tokoh hingga pimpinan partai. Tentu ada juga bahan soal susunan kabinet ke depan.
Presiden Terpilih Prabowo Subianto sempat ditanya soal keberadaan Gibran. Hal itu disampaikan usai hadir dalam rapat dengan Komisi I DPR, Rabu, 25 September 2024.
"Pak, Mas Gibran ke mana, Pak, kok enggak kelihatan bareng-bareng, Pak!" tanya wartawan kepada Prabowo yang berjalan keluar dari ruang rapat. Dia didampingi sejumlah petinggi Gerindra dan pimpinan Komisi I.
Prabowo hanya senyum, langkahnya terhenti karena begitu banyak orang yang mendekat. Hanya ada Mayor Teddy yang jadi tumpuan Prabowo agar langkahnya bisa perlahan maju.
Prabowo tidak menjawab pertanyaan soal Gibran. Dia malah menjawab soal pembebasan pilot Susi Air Philip.
"Ya, kita bersyukur, ya, bisa ada penyelesaian yang baik tanpa kekerasan ini akibat kerja sama yang baik dari semua," kata Prabowo.
Prabowo lalu memilih melanjutkan perjalanan. Selangkah demi selangkah dia coba keluar gedung DPR sambil bersalaman dengan beberapa orang di sisi kanannya.
"Persiapan pelantikan gimana, Pak. Pembahasan kabinet diajak enggak Pak, Mas Gibran, Pak!" wartawan tak lelah bertanya lagi di tengah kerumunan.
Tapi, Prabowo tak kunjung menjawab sampai meninggalkan gedung.
Kebersamaan Prabowo dan Gibran dalam satu acara di depan publik memang sudah lama tak terlihat. Catatan kumparan, terakhir keduanya bersama di hadapan publik saat penutupan Rapimnas Gerindra di GBK, 31 Agustus 2024.
Saat itu, Presiden Jokowi juga hadir. Jokowi bersama Gibran, anak sulungnya, memakai baju ala Gerindra yaitu kemeja putih lengan panjang bersaku empat dan celana krem.
Sementara, Gibran memang lama tak terlihat berkegiatan belakangan ini.
Padahal, sebelumnya, tak lama setelah ditetapkan jadi wapres terpilih, Gibran rajin berkeliling untuk melakukan uji coba makan bergizi gratis.
Terakhir, Gibran terlihat berkegiatan di Solo pada 10 September 2024. Gibran blusukan mendampingi paslon Pilwalkot Solo yang didukungnya, Respati Ardi-Astrid Widayani.
Saat itu dia sempat menjawab pertanyaan jurnalis soal private jet yang dipakai adiknya Kaesang Pangarep.
"Tanyakan Kaesang," jawab Gibran pendek.
Begitu juga soal jet pribadi yang ditumpangi Bobby, adik iparnya. "Tanyakan Bobby," kata Gibran.
Gibran juga pernah ditanya soal akun Fufufafa di Kaskus yang dikaitkan dengan dirinya. Gibran menyangkal sebagai pemilik akun yang rajin menyerang Prabowo dan keluarganya itu dengan menyuruh jurnalis bertanya kepada pemilik akun itu.
Setelah itu Gibran tak terlihat. Namun, muncul dugaan dia menghadiri konser Bruno Mars di JIS Jakarta setelah sebuah akun memotret Gibran berada di lift bersama istrinya. Konser Bruno Mars digelar 11,13,14 September.
Ketidakhadiran Gibran, utamanya berdua bersama Prabowo, tak ayal menimbulkan syak wasangka Prabowo mulai tak akur dengan Gibran. Tapi, hal itu dibantah Sekjen Gerindra, Ahmad Muzani.
"Saya tiap minggu ketemu," kata Muzani di Kompleks Parlemen, Senayan, Rabu (25/9).
"Bahas semua, kemarin saya ketemu sama dia, minggu lalu," kata Muzani saat ditanya apakah pertemuan itu membahas komposisi kabinet.