Ramai 'Hewan Misterius' di Istana Presiden India, Polisi Ungkap Hanya Kucing - juandry blog

Halaman ini telah diakses: Views
kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Ramai 'Hewan Misterius' di Istana Presiden India, Polisi Ungkap Hanya Kucing
Jun 12th 2024, 19:21, by Tiara Hasna R, kumparanNEWS

Perdana Menteri India Narendra Modi yang baru dilantik selama upacara pengambilan sumpah di istana presiden Rashtrapati Bhavan, New Delhi, India, Minggu (9/6/2024). Foto: Money SHARMA / AFP
Perdana Menteri India Narendra Modi yang baru dilantik selama upacara pengambilan sumpah di istana presiden Rashtrapati Bhavan, New Delhi, India, Minggu (9/6/2024). Foto: Money SHARMA / AFP

Sebuah insiden menarik perhatian publik di Rashtrapati Bhavan, India, pada Senin (10/6) malam. Seekor hewan tertangkap kamera sedang berkeliaran di lokasi tersebut selama upacara pengambilan sumpah anggota parlemen BJP, Durga Das Uikey.

Menanggapi spekulasi liar di media sosial, Kepolisian New Delhi segera mengklarifikasi bahwa hewan tersebut hanyalah kucing rumah biasa, bukan macan tutul seperti yang dikhawatirkan sebelumnya.

Dikutip dari media lokal India, spekulasi tentang hewan misterius ini berawal dari sebuah video pendek yang beredar luas di media sosial.

Video yang menampilkan seekor binatang melintasi koridor Rashtrapati Bhavan itu memicu kekhawatiran akan potensi pelanggaran keamanan di sebuah acara penting.

Banyak pengguna internet yang berspekulasi bahwa hewan tersebut adalah macan tutul.

Klarifikasi dari Kepolisian Delhi datang sehari setelah Narendra Modi dilantik untuk masa jabatan ketiganya sebagai Perdana Menteri India. Upacara pengambilan sumpah yang diadakan di Rashtrapati Bhavan itu juga melibatkan 71 menteri baru.

"Beberapa saluran media dan media sosial menunjukkan gambar binatang yang diambil selama siaran langsung upacara pengambilan sumpah yang diadakan di Rashtrapati Bhavan kemarin, mengeklaim bahwa itu adalah binatang liar. Fakta-fakta ini tidak benar, hewan yang tertangkap kamera adalah kucing rumahan biasa. Mohon jangan mengikuti rumor remeh seperti itu," jelas kepolisian New Delhi, Selasa (11/6), seperti dikutip dari India TV.

Video Durga Das Uikey menandatangani daftar dan berjalan menuju Presiden Droupadi Murmu, dengan latar belakang hewan misterius tersebut, sempat viral dan menjadi pembicaraan di X dan media sosial lainnya.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url