Niat Zakat Fitrah untuk Istri dan Anggota Keluarga Lainnya

Halaman ini telah diakses: Views
Ilustrasi Niat Zakat Fitrah untuk Istri, Sumber Unsplash Pierre Bamin
Ilustrasi Niat Zakat Fitrah untuk Istri, Sumber Unsplash Pierre Bamin

Zakat fitrah merupakan ibadah wajib yang harus ditunaikan oleh umat muslim. Supaya sah, niat harus dilafalkan saat menunaikannya. Niat zakat fitrah sendiri ada berbagai macam. Salah satunya adalah niat zakat fitrah untuk istri.

Selain itu, ada berbagai niat untuk anggota keluarga lainnya termasuk diri sendiri. Niat-niat tersebut dapat dilafalkan untuk memudahkan umat muslim menunaikan zakat fitrah di berbagai kondisi.

Niat Zakat Fitrah untuk Istri beserta Orang Lainnya

Ilustrasi Niat Zakat Fitrah untuk Istri, Sumber Unsplash Wolfgang Hassel Mann
Ilustrasi Niat Zakat Fitrah untuk Istri, Sumber Unsplash Wolfgang Hassel Mann

Zakat dibedakan menjadi dua. Salah satunya adalah zakat fitrah yang ditunaikan pada bulan suci Ramadan. Zakat ini sebaiknya ditunaikan sebelum salat Idul Fitri.

Dalam menunaikannya, umat muslim perlu berniat agar ibadah tersebut bisa sah. Beragam niat pun bisa dilafalkan tergantung untuk siapa zakat fitrah tersebut ditunaikan. Selengkapnya, simak niat zakat fitrah untuk istri beserta orang lainnya berikut ini menurut baznas.go.id.

1. Niat untuk Istri

Nawaytu an ukhrija zakaata al-fitri `an zaujati fardhan lillahi ta`ala

Artinya: "Aku niat mengeluarkan zakat fitrah untuk istriku, fardu karena Allah Ta`âlâ."

2. Niat untuk Anak Laki-laki

Nawaytu an ukhrija zakaata al-fitri`an waladi (...) fardhan lillahi ta`ala

Artinya: "Aku niat mengeluarkan zakat fitrah untuk anak laki-lakiku…. (sebutkan nama), fardu karena Allah Ta`âlâ."

3. Niat untuk Anak Perempuan

Nawaytu an ukhrija zakaata al-fitri 'an binti (...) fardhan lillahi ta`ala

Artinya: "Aku niat mengeluarkan zakat fitrah untuk anak perempuanku…. (sebutkan nama), fardu karena Allah Ta'âlâ."

4. Niat untuk Diri Sendiri

Nawaytu an ukhrija zakaata al-fitri `an nafsi fardhan lillahi ta`ala

Artinya: "Aku niat mengeluarkan zakat fitrah untuk diriku sendiri, fardu karena Allah Ta`âlâ."

5. Niat untuk Diri Sendiri serta Keluarga

Nawaytu an ukhrija zakaata al-fitri `anni wa an jami`i ma yalzimuniy nafaqatuhum syar`an fardhan lillahi ta`ala

Artinya: "Aku niat mengeluarkan zakat fitrah untuk diriku dan seluruh orang yang nafkahnya menjadi tanggunganku, fardu karena Allah Ta`âlâ."

6. Niat untuk Orang yang Diwakilkan Lainnya

Nawaytu an ukhrija zakaata al-fitri `an (….) fardhan lillahi ta`ala

Artinya: "Aku niat mengeluarkan zakat fitrah untu (sebutkan nama spesifik), fardu karena Allah Ta'âlâ."

Baca juga: Jalani Ramadan dengan Semangat Terus Jadi Baik bersama kumparan

Ulasan mengenai niat zakat fitrah untuk istri beserta orang lainnya dalam keluarga ini dapat dibagikan kepada umat muslim lain. Dengan demikian, akan ada lebih banyak orang yang terbantu untuk menunaikan zakat fiitrah. (LOV)

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url