Jurus Kakorlantas Cegah Pemudik Bandel yang Istirahat di Bahu Jalan
14 Apr, 2024
Halaman ini telah diakses:
Views
Rest area masih menjadi biang kemacetan di jalan tol khususnya selama masa mudik dan balik Lebaran, termasuk tahun 2024. Kakorlantas Polri, Irjen Aan Suhanan juga berulang kali menyampaikan imbauannya kepada masyarakat.
"Kita tetap mengimbau memang istirahat itu perlu, harus ketika sudah lelah. Tapi kalau sudah penuh, kami mengimbau untuk maju keluar dari tol. Jadi silakan beristirahat di rest area yang ada di luar tol, di arteri," kata Aan di Command Center KM 29 Tol Japek, Minggu (14/4).
Menurutnya, kerap kali masyarakat yang tidak kebagian parkir di rest area malah memilih berhenti di bahu jalan. Aan menegaskan, hal ini sama sekali tidak dibenarkan.
"Jangan berhenti di bahu jalan. Pertama, ini potensial terjadi kecelakaan, ditabrak dari belakang. Kedua, mengakibatkan kemacetan karena ada yang berhenti di situ, akibatnya yang belakang ngikutin, ada pelambatan," ujarnya.
Lantas bagaimana jika tetap ada pemudik bandel berhenti di bahu jalan?
Aan mengungkapkan, saat ini telah dibentuk Tim Urai Kemacetan. Tim tersebut, katanya, bakal berpatroli di jalan tol menyisir pemudik bandel itu.
"Kita tidak pernah bosan, tim urai kita ini, ketok-ketok, berputar. Jadi ini operasi kemanusiaan, kita tidak menggunakan tilang, kita lebih mendewasakan masyarakat," ungkap Aan.