Doa Buka Puasa Syawal dan Hal-Hal yang Disunahkan

Ilustrasi Doa Buka Puasa Syawal  Sumber Unsplash/Rauf Alvi
Ilustrasi Doa Buka Puasa Syawal Sumber Unsplash/Rauf Alvi

Doa buka puasa Syawal dapat dibaca bagi umat muslim yang menjalankan ibadahnya. Doa ini disunahkan untuk dibaca setelah meneguk air saat magrib tiba.

Setelah berpuasa Ramadan, umat muslim dianjurkan untuk menjalankan puasa Syawal. Puasa ini dilaksanakan selama enam hari berturut-turut yang dimulai dari 2 Syawal.

Doa Buka Puasa Syawal dalam Arab, Latin, dan Artinya

Ilustrasi Doa Buka Puasa Syawal  Sumber Unsplash/Simon Infanger
Ilustrasi Doa Buka Puasa Syawal Sumber Unsplash/Simon Infanger

Ada dua doa buka puasa Syawal yang dapat dibaca oleh umat muslim. Berikut adalah bacaan doanya dalam Arab, latin, dan artinya.

1. Doa Buka Puasa Syawal 1

ذَهَبَ الظَّمَأُ وَابْتَلَّتِ الْعُرُوقُ، وَثَبَتَ الأَجْرُ إِنْ شَاءَ اللهُ

Dzahabadzh dzhama-u wabtallatil 'uruqu wa tsabatal-ajru insyaa-Allah.

Artinya: "Telah hilang rasa haus dan urat-urat telah basah, serta pahala telah ditetapkan, Insya Allah".

2. Doa Buka Puasa Syawal 2

اَللّٰهُمَّ لَكَ صُمْتُ وَبِكَ آمَنْتُ وَعَلَى رِزْقِكَ أَفْطَرْتُ بِرَحْمَتِكَ يَا اَرْحَمَ الرَّحِمِيْنَ

Allaahumma lakasumtu wabika aamantu wa'alaa rizqika afthartu birahmatika yaa arhamar-raahimiina.

Artinya: "Ya Allah, karena-Mu aku berpuasa, dengan-Mu aku beriman, kepada-Mu aku berserah dan dengan rezeki-Mu aku berbuka (puasa), dengan rahmat-Mu, Ya Allah yang Tuhan Maha Pengasih".

Hal-Hal Sunah dalam Puasa Syawal

Ilustrasi Doa Buka Puasa Syawal  Sumber Unsplash/Rauf Alvi
Ilustrasi Doa Buka Puasa Syawal Sumber Unsplash/Rauf Alvi

Hal-hal yang disunahkan ketika berpuasa Syawal, berdasarkan buku Puas Puasa! Indari Mastuti (2008:95), adalah sebagai berikut.

1. Menyegerakan Berbuka

Apabila telah mendengar seruan muazin untuk melaksanakan salat magrib, maka umat yang berpuasa harus segera berbuka.

Mengenai hal ini, ada sebuah hadis yang diriwayatkan dari Ibnu Umar. Ia bercerita bahwa dirinya pernah mendengar Rasulullah saw, bersabda.

"Apabila malam telah datang, siang telah bertalu dan matahari telah terbenam, maka orang yang berpuasa pun segera berbuka" (Muttafaqun 'Alaih).

2. Mengakhirkan Sahur

Sunahnya puasa Syawal adalah mengakhirkan sahur, sebagaimana sabda Rasulullah saw:

"Sahur adalah berkah. Karenanya, janganlah kalian meninggalkannya meski hanya dengan meminum seteguk air. Sesungguhnya Allah dan para malaikat-Nya bersalawat atas orang-orang yang sahur" (H.R. Ibnu Majah).

3. Sahur dengan Kurma

Disunahkan sahur dengan beberapa butir kurma, seperti diriwayatkan dalam sebuah hadis dari Abu Hurairah r.a. la menceritakan:

"Senikmat-nikmatnya sahur bagi orang mukmin adalah dengan beberapa butir kurma" (H.R. Abu Dawud).

4. Menahan Diri

Berhati-hati dalam berkata (menjaga lisan) dan berbuat agar tidak terperosok dalam kemaksiatan.

5. Beribadah

Menambah kegiatan beribadah, dan memperbanyak membaca, menghayati, dan mengamalkan ajaran Al-Qur'an merupakan hal-hal yang disunahkan saat puasa Syawal.

Baca juga: Pengertian Puasa Syawal setelah Idul Fitri dan Keutamaannya

Doa buka puasa Syawal tidak berbeda dengan buka puasa lainnya. Doa ini dibaca setelah mengucapkan bismillah, lalu minum seteguk air, atau makan kurma dalam jumlah ganjil. (DK)

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url