Liputan6.com, Surabaya: Kepala Gerbang Tol Jembatan Suramadu, Suhariono, mempredikisi lebih dari sejuta kendaraan bakal melintas di atas Jembatan Suramadu (Surabaya-Madura), pada Lebaran tahun ini. Prediksi itu masih bisa melonjak selama pelaksanaan arus mudik dan balik saat tujuh hari sebelum hingga tujuh hari setelah Lebaran.
"Prediksi kami memang jumlah kendaraan yang melintas mencapai di atas sejuta kendaraan, atau bahkan bisa lebih," kata Suhariono di Surabaya, Jawa Timur, Ahad (7/8).
Lebaran tahun lalu, total kendaraan yang keluar-masuk di jembatan sepanjang 5,4 kilometer itu mencapai 912 ribu kendaraan. "Tahun ini, kami prediksi jumlah kendaraan yang melintas, baik roda dua maupun roda empat, kenaikannya antara lima sampai sepuluh persen," ujarnya.(Ant/SHA)