Penggunaan Internet Mulai Dimonitor

Halaman ini telah diakses: Views
Juandry10
Pipes Output
Penggunaan Internet Mulai Dimonitor
Aug 12th 2011, 13:27

Liputan6.com, London: Kerusuhan yang menyebar ke berbagai wilayah di Inggris diduga akibat peranan teknologi internet. Persisnya peran media sosial, seperti Twitter dan Facebook [baca: Panggilan Anarkis Menyebar via Twitter-BlackBerry].

Kantor Berita Xinhua mewartakan, Jumat (12/8), pemerintah Inggris mulai memantau pengunaan teknologi dunia maya di tengah masyarakat. Hal itu dimaksudkan untuk menyeimbangkan kebebasan dan pemantauan media sosial.

Perdana Menteri David Cameron menyatakan, internet merupakan pedang bermata dua yang memotong dua arah. Untuk kepentingan masyarakat umum, pemantauan web memang tindakan yang sah dan diperlukan.

Saat aksi massa besar-besaran di Mesir beberapa waktu lalu, Mesir memblokir penggunaan internet. Hal itu dikecam oleh Inggris yang menyatakan kebebasan internet milik rakyat.(SHA)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url