Partai Nasdem Targetkan Menangi Pemilu  

Halaman ini telah diakses: Views
Juandry9
Pipes Output
Partai Nasdem Targetkan Menangi Pemilu  
Jul 24th 2011, 08:52

TEMPO Interaktif, Jakarta - Wakil Ketua Umum Partai Nasdem Sugeng Suparwoto mengatakan partainya menargetkan memenangi pemilihan umum 2014 mendatang. Memenangkan pemilu artinya memperoleh suara tertinggi pertama, kedua, atau ketiga. Ia optimistis target ini bisa dicapai jika melihat respons masyarakat yang diklaim luar biasa.

Namun, ketika ditanya soal siapakah calon presiden yang akan diusung partai baru ini, Sugeng mengatakan sampai hari ini belum memikirkan satu calon pun, termasuk Surya Paloh yang mendirikan organisasi masyarakat Nasional Demokrat. "Sampai hari ini belum berpikir Surya Paloh sebagai capres. Meja masih terbuka," katanya di Jakarta, Minggu, 24 Juli 2011.

Sugeng mengatakan bahwa saat ini partai belum menentukan tokoh yang akan diusung. Alih-alih partai akan fokus kepada pembangunan infrastruktir partai untuk memperkuat basis di daerah dan memenangkan pemilu. Fokus kerja partai, terutama di tingkat TPS atau di desa-desa. Jika infrastruktur partai kuat, ia yakin tokoh akan banyak yang mengantre.

Sugeng mengklaim Partai Nasdem saat ini memiliki tak kurang dari 1 juta calon anggota. Sampai April tahun depan, anggota partai ditargetkan berkembang menjadi 10 juta orang. Organisasi masyarakat Nasional Demokrat disebut Sugeng menjadi pemasok utama kader-kader Partai Nasdem.

Memang tidak ada kesepakatan apakah anggota ormas harus menjadi anggota partai. Namun, sampai saat ini, sebagian besar pengurus Partai Nasdem merupakan pengurus di ormas Nasional Demokrat. Sekitar 50 persen pengurus ormas Nasional Demokrat diperkirakan Sugeng menjadi pengurus partai. "Partai dan ormas ini dua entitas yang berbeda dengan napas yang sama. Ormas sumber utama untuk kader dan inspirasi strategis," katanya.

Alasan lainnya, Nasdem enggan menentukan ketokohan partai. Sugeng mengatakan supaya tidak terjebak dalam kecenderungan hubungan patron-klien partai dengan tokohnya. Ia menganggap ini sama saja memberikan cek kosong kepada elite sehingga tokoh hanya jadi semacam pembungkus saja. Menurut Sugeng, mereka tidak ingin tergantung kepada tokoh.

KARTIKA CANDRA

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url