Tinjau Posko Pengungsian Langkat, Prabowo Peluk hingga Seka Keringat Anak-anak - juandry blog

Halaman ini telah diakses: Views
kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Tinjau Posko Pengungsian Langkat, Prabowo Peluk hingga Seka Keringat Anak-anak
Dec 13th 2025, 12:58 by kumparanNEWS

Sambutan warga Takengon dan Bener Meriah untuk Prabowo. Foto: Dok. Bakom RI
Sambutan warga Takengon dan Bener Meriah untuk Prabowo. Foto: Dok. Bakom RI

Presiden Prabowo Subianto tiba di posko pengungsian korban bencana banjir dan tanah longsor di MAN 1 Langkat, Desa Pekubuan, Tanjung Pura, Langkat, Sumatera Utara, Sabtu (13/12).

Pada kesempatan itu, ada momen hangat saat Prabowo menyapa warga terdampak bencana. Ia sempat menyapa para warga. Terlihat ribuan warga berebut ingin bersalaman dengan kepala negara.

Saat mengunjungi tenda pengungsi, terlihat ada seorang ibu-ibu yang menggendong anaknya menghampiri Prabowo. Ibu dan sang anak itu pun dipeluk Prabowo cukup lama. Saat itu juga terlihat sejumlah anak-anak turut memeluk orang nomor satu di Indonesia itu.

Momen Presiden Prabowo Subianto menyeka keringat anak kecil di posko pengungsian Langkat, Sumatera Utara, Sabtu (13/12/2025). Foto: YouTube/Sekretariat Presiden
Momen Presiden Prabowo Subianto menyeka keringat anak kecil di posko pengungsian Langkat, Sumatera Utara, Sabtu (13/12/2025). Foto: YouTube/Sekretariat Presiden

Lalu, Prabowo melanjutkan peninjauannya di posko pengungsian itu. Para warga masih rebutan untuk bersalaman dan berfoto dengan mantan menteri pertahanan itu.

Pada saat itu, Prabowo juga sempat menyeka keringat seorang anak yang sedang berada di posko kesehatan. Anak tersebut sedang berobat dengan sang ibu. Kemudian, Prabowo pun meminta lap muka kepada paspampres dan menyeka keringat sang anak.

Dalam kunjungan itu, Prabowo tampak didampingi oleh Seskab Letkol Teddy Indra Wijaya, Mensesneg Prasetyo Hadi, Kepala Badan Komunikasi Kepresidenan Angga Raka, Mensos Saifullah Yusuf, Menhan Sjafrie Sjamsoeddin, Menteri ESDM Bahlil Lahadalia, Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, dan Gubernur Sumatera Utara Bobby Nasution.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url