Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Erick Thohir di Istana Negara, Jakarta, Selasa (25/11/2025). Foto: Luthfi Humam/kumparan
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan update terkait calon pelatih baru Timnas Indonesia. Ia mengakui belum berkomunikasi dengan Timur Kapadze.
Timur Kapadze beberapa waktu lalu sudah tiba di Jakarta. Namun, rupanya eks Asisten Pelatih Uzbekistan itu ke Jakarta bukan untuk urusan pelatih timnas, melainkan hal lain. Erick pun memberikan tanggapan soal datangnya Timur Kapadze ke Jakarta.
Adapun sebelumnya Erick sudah mengkonfirmasi bahwa ada lima calon nama pelatih baru Timnas Indonesia, meski belum disebutkan.
Ke saya enggak ada [komunikasi]. Tapi, kalau di list ada 5 itu, ya nanti dinamikanya terjadi," kata Erick Thohir di Jakarta, Selasa (25/11).Pelatih kepala Uzbekistan, Timur Kapadze. Foto: Karim Jaafar/AFP
Erick juga menjelaskan bahwa pihaknya enggan terburu-buru dalam menentukan pelatih baru Timnas Indonesia. Ia ingin membuat keputusan yang terbaik untuk masa depan timnas.
"Dan, kalau pelatih untuk Timnas, kita berikan waktu untuk Exco [PSSI], atau pun semua untuk melihat siapa yang nanti hasil interview," ucap Erick.
"Dan kita tidak perlu terburu-buru karena memang yang namanya ke depan itu nanti baru bulan Maret [FIFA Matchday]," jelasnya.