Denny Sumargo mengungkapkan pengalaman uniknya menjadi pengisi suara dalam film animasiPanji Tengkorak. Dalam animasi tersebut, aktor yang akrab disapa Densu itu memerankan karakter Panji.
Kata Densu, bukan hal yang mudah menjadi pengisi suara untuk film animasi. Apalagi ini baru kali pertama ia terlibat dalam film animasi. Tantangannya, ia harus berimajinasi secara visual seperti yang dihadirkan dalam film animasi itu.
"Pokoknya imajinasi benar-benar bermain tapi pengalaman yang paling unik, ya. Ini maaf bukan jorok, ya, 'biji' lo tuh sampai kerasa ketarik pada saat lo mengeluarkan teriakan," kata Densu di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Senin (2/6).
Perilisan Poster dan Trailer Warkop DKI Kartun dan Panji Tengkorak, Kemang, Jakarta Selatan, Senin (2/6/2025). Foto: Giovanni/kumparan
Merujuk penjelasan sang sutradara Daryl Wilson, Densu mengatakan bahwa hal yang dia alami justru menjadi indikator bahwa dirinya telah memberikan usaha maksimal dalam proses voice acting.
"Jadi kalau kata Mas Daryl, kalau sampai itu lo belum ketarik, itu belum maksimal. Dan akhirnya gue alami pengalaman pertama gue itunya ketarik beneran, ini enggak bercanda," tutur Densu.
"Jadi gue merasa, kok, bisa sampai seperti itu ya. Nah, artinya sebenarnya bagus, itu saja," tambahnya.
Densu kemudian menerangkan proses kreatif yang dijalani bersama tim produksi sebelum masuk ke tahap rekaman suara. Mulai dari sesi reading, para pemain sudah harus bisa memberikan ekspresi yang kuat.
"Kalau fokus kreatifnya ada proses reading dulu, enggak langsung masuk ke suara dan action-nya. Reading itu bagaimana yang saya cerita, mas Donny sampai lompat di atas meja," ucap Densu.
"Saya sampai main kayu-kayuan, seolah-olah itu pedang. Jadi benar-benar kita itu menggerakkan badan supaya karakter itu keluar," tambahnya.
Film Warkop DKI Kartun dan Panji Tengkorak tayang tahun ini. Foto: Instagram/ @falconpictures_
Para pengisi suara menumpahkan segala emosinya dalam proses reading. Tak jarang mereka justru melakukan hal yang konyol. Akan tetapi, Densu mengatakan bahwa hal tersebut sangat membantu para pengisi suara untuk bisa menyatu dengan karakter.
"Itu kayak orang gila, ya, serius, ya, di sini lagi lompat di meja, di sana lagi main pedang-pedangan. Jadi enggak nyambung gitu," ujar Densu.
Selain Denny Sumargo, film animasi Panji Tengkorak juga menggandeng Donny Damara, Aghniny Haque, dan Nurra Datau sebagai pengisi suara. Rencananya film tersebut akan tayang di bioskop mulai 28 Agustus mendatang.