TNI Bantu Pulangkan 84 WNI Korban Online Scam di Myanmar - juandry blog

Halaman ini telah diakses: Views
kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
TNI Bantu Pulangkan 84 WNI Korban Online Scam di Myanmar
Mar 4th 2025, 15:59, by Andreas Ricky Febrian, kumparanNEWS

TNI pulangkan 84 WNI korban TPPO dari Myanmar. Foto: Dok. Puspen Mabes TNI
TNI pulangkan 84 WNI korban TPPO dari Myanmar. Foto: Dok. Puspen Mabes TNI

TNI membantu pemulangan 84 Warga Negara Indonesia (WNI), yang diduga merupakan korban dari Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) dari Myanmar.

Pemulangan WNI ini bisa terwujud atas komunikasi intens yang dijalin tim dengan militer Thailand, yang ada di perbatasan Thailand-Myanmar.

"Tim pemulangan WNI terlibat aktif dalam menjalin komunikasi dan koordinasi dengan pihak-pihak militer Thailand yang bertugas di Maesot, perbatasan Myanmar," kata Atase Pertahanan RI di Bangkok, Kolonel Cke Faisal R Hutagalung, lewat keterangannya, Selasa (4/3).

Faisal sendiri terus mendampingi para WNI ini, sejak dari Myawaddy, Myanmar, hingga tiba di Jakarta. Ia juga menjelaskan, salah satu faktor keberhasilan pemulangan ini tak lepas dari koordinasi lintas sektor yang dimaksimalkan oleh para pihak terkait.

TNI pulangkan 84 WNI korban TPPO dari Myanmar. Foto: Dok. Puspen Mabes TNI
TNI pulangkan 84 WNI korban TPPO dari Myanmar. Foto: Dok. Puspen Mabes TNI

Tak terkecuali koordinasi yang dilakukan KBRI Yangon dan KBRI Bangkok.

"Keberhasilan pemulangan WNI ini merupakan bukti nyata kehadiran negara dalam melindungi warga negara yang membutuhkan, dan TNI akan selalu bersinergi dengan berbagai pihak terkait untuk kepentingan Bangsa dan negara," kata Faisal.

Sementara itu, ada 84 WNI yang diselamatkan. Mereka terdiri dari 69 pria dan 15 wanita. Mereka diduga terjebak, dan bekerja di sektor online scamming.

Awalnya, mereka diberangkatkan lewat perbatasan Myanmar-Thailand. Lalu dipulangkan ke Indonesia lewat Bandara Don Mueang Bangkok.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url