Bagian Kepala Diduga Milik Uswatun Khasanah Ditemukan di Trenggalek - juandry blog

Halaman ini telah diakses: Views
kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Bagian Kepala Diduga Milik Uswatun Khasanah Ditemukan di Trenggalek
Jan 26th 2025, 12:58, by Fadjar Hadi, kumparanNEWS

Uswatun Khasanah, korban mutilasi dalam kasus mayat dalam koper merah di Ngawi. Foto: Dok. Istimewa
Uswatun Khasanah, korban mutilasi dalam kasus mayat dalam koper merah di Ngawi. Foto: Dok. Istimewa

Bagian kepala manusia ditemukan di Desa Slawe, Kecamatan Watulimo, Kabupaten Trenggalek, Minggu (26/1) pagi.

Kepala itu diduga kuat milik Uswatun Khasanah (29), korban mutilasi di Ngawi, yang mayatnya ditemukan di dalam koper merah.

Kasat Reskrim Polres Trenggalek, AKP Eko Widiantoro, menyebut potongan kepala itu ditemukan sekitar pukul 08.00 WIB.

"Penemuannya tidak jauh dari jalan provinsi, tepatnya di bawah jembatan kecil. Kepala tersebut dibungkus tas plastik kresek warna putih," kata Eko.

Koper merah berisi mayat wanita, di Ngawi, Jawa Timur, Kamis (23/1). Foto: Dok. Istimewa
Koper merah berisi mayat wanita, di Ngawi, Jawa Timur, Kamis (23/1). Foto: Dok. Istimewa

Menurut Eko, pencarian bagian kepala itu cukup cepat dan melibatkan tim dari Polda Jatim.

"Tim Jatanras (Polda Jatim) ke sini, meminta bantuan untuk melakukan pencarian salah satu potongan tubuh. Kemudian ditemukan di wilayah Desa Slawe, Kecamatan Watulimo, termasuk beberapa barang buktinya," ucap dia.

Eko mengatakan, potongan kepala itu sempat dibawa ke RSUD dr Soedomo Trenggalek, untuk pemeriksaan.

Setelah dari RSUD Soedomo, potongan kepala langsung dibawa ke RS Bhayangkara Polda Jatim untuk autopsi.

"Dibawa tim ke Polda Jatim untuk dilabforkan. Detailnya bisa di Polda ya," kata Eko.

Sebelumnya, bagian kaki yang diduga milik Uswatun ditemukan di daerah Ponorogo. Potongan kaki itu telah dievakuasi ke rumah sakit.

"Betul, sudah dibawa ke RSUD dr. Harjono Ponorogo untuk diidentifikasi," kata Kapolres Ponorogo AKBP Andin Wisnu Sudibyo ketika dikonfirmasi.

Sedangkan pelaku yang diduga memutilasi korban ditangkap pada Minggu dini hari. Pelaku berinisial A.

"Benar, pelaku inisial A," kata Dirreskrimum Polda Jatim, Kombes Pol M Farman.

Hanya saja, terkait siapa pelaku, hubungan dengan korban dan motif, polisi belum bisa membeberkannya karena masih pemeriksaan.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url