4 Wedding Venue Outdoor Jakarta dengan Pemandangan Indah - juandry blog

Halaman ini telah diakses: Views
kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
4 Wedding Venue Outdoor Jakarta dengan Pemandangan Indah
Jul 5th 2024, 16:00, by Adelia Sufri, kumparanWOMAN

Ilustrasi Wedding Venue Outdoor Jakarta. Foto: Pexels
Ilustrasi Wedding Venue Outdoor Jakarta. Foto: Pexels

Ladies, apakah kamu mengimpikan pernikahan dengan konsep garden party? Jika iya, kamu bisa mewujudkannya dengan menyewa wedding venue outdoor Jakarta.

Di antara gedung-gedung tinggi yang menjulang, kita masih bisa menemukan banyak area hijau di sekitaran Jakarta. Cocok untuk dijadikan lokasi pernikahan dengan konsep ruang terbuka (outdoor)

Menikah di ruang terbuka akan terasa lebih lega dan luas. Selain itu, suasananya akan terasa lebih santai sehingga tamu undangan dan pengantin dapat berbaur lebih baik. Konsep yang sangat cocok jika kamu mendambakan intimate wedding.

Rekomendasi Wedding Venue Outdoor Jakarta

Ilustrasi Wedding Venue Outdoor Jakarta. Foto: Pexels
Ilustrasi Wedding Venue Outdoor Jakarta. Foto: Pexels

Coba cek beberapa wedding venue outdoor berikut ini sebagai bahan pertimbangan lokasi pernikahan impianmu, Ladies.

1. Plataran Kinandari

Plataran Kinandari adalah sebuah hidden gem di Jakarta Selatan yang akan membuatmu melupakan hiruk pikuk kota metropolitan sejenak. Lokasinya tenang dan dipenuhi pohon-pohon rindang.

Dalam area tamannya yang luas, tersedia beberapa spot cantik untuk jadi tempat pernikahan. Salah satunya adalah area The Trees atau Sriwedari yang mengusung konsep Jawa dengan fasilitas kolam renang.

Lokasi: Jl. Durian No.26, Cilandak, Jakarta Selatan

Harga: Rp 300.000.000 untuk 350 tamu

2. Taman Kajoe

Taman Kajoe menawarkan konsep intimate wedding di taman yang luas. Selain itu, terdapat beberapa gedung bernuansa kayu yang bisa dijadikan sebagai tempat istirahat sementara bagi pengantin maupun keluarga.

Venue ini sudah dilengkapi dengan wedding organizer, katering, dekorasi, pembawa acara (MC), hiburan, hingga dokumentasi foto dan video.

Cukup pilih vendor yang menjadi rekan Taman Kajoe, rinciannya bisa dilihat di laman https://tamankajoe.com/. Kamu juga bisa membawa vendor dari luar, tapi akan dikenakan biaya sebesar 20%.

Lokasi: Jl. Melati No.57-58, Cilandak Timur, Pasar Minggu, Jakarta Selatan

Harga: Rp 45.000.000 untuk 500 tamu (standing) atau 200 tamu (seating)

3. Felfest UI

Terletak di dalam kampus Universitas Indonesia, Felfest UI menjadi wedding venue dengan latar belakang danau yang indah. Venue ini berada di bawah manajemen Wedding by Emaara.

Salah satu lokasi wedding outdoor terbaru mereka adalah Marra Point. Selain menyediakan area taman yang luas, terdapat pula gedung untuk indoor wedding.

Jadi, prosesi pernikahan yang sakral bisa dilakukan di dalam ruangan. Kemudian rayakan pestanya secara meriah di luar ruangan.

Lokasi: Kampus UI, Jl. Prof. DR. Miriam Budiardjo, Jagakarsa, Jakarta Selatan

Harga: Rp 99.000.000 untuk 400 tamu

4. Azila Villa

Bagi kamu yang ingin menikah dengan konsep yang simple dan intim, bisa mengambil Akad Package Azila Villa. Kapasitasnya untuk 100 tamu saja, dan sudah lengkap dengan katering, dekorasi, foto, video, makeup, serta pembawa acara (MC).

Areanya dilengkapi dengan kolam renang yang cantik dan lahan hijau yang menyegarkan mata. Selain itu, terdapat bangunan modern minimalis yang cocok dijadikan tempat foto pernikahan.

Lokasi: Jalan Damai PBSI, RT.11/RW.1, Cipayung, Jakarta Timur

Harga: Rp 42.500.000 untuk 100 tamu

Baca Juga: Alila SCBD Tawarkan Konsep Pernikahan Kontemporer dengan Pemandangan Skyscraper

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url