Justin Hubner Pakai Nomor Punggung 10 Bersama Timnas U-23 di Piala Asia

Halaman ini telah diakses: Views
Justin Hubner bersama Cerezo Osaka. Foto: Facebook/officialcerezoosakaindonesia
Justin Hubner bersama Cerezo Osaka. Foto: Facebook/officialcerezoosakaindonesia

Shin Tae-yong sudah mengumumkan nama pemain Timnas U-23 Indonesia yang berlaga di Piala Asia. Tercatat ada tiga pemain keturunan yang dibawa Shin dalam turnamen kali ini.

Ketiga pemain keturunan tersebut adalah Ivar Jenner, Rafael Struick, Justin Hubner. Menariknya, Hubner akan memakai nomor punggung 10 di Piala Asia U-23 kali ini.

Dalam rilis yang dikeluarkan AFC, Hubner akan menggunakan nomor punggung 10. Lalu, ada Struick menggunakan nomor punggung 11 serta Ramadhan Sananta memakai nomor punggung sembilan.

Sebelumnya, Juru taktik asal Korea Selatan itu juga mengungkap, kini semua pihak termasuk Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, tengah melakukan komunikasi kepada Cerezo Osaka soal perizinan Justin Hubner. Sejauh ini, kabarnya Cerezo baru akan mengizinkan Hubner ke Timnas U-23 Indonesia pada 17 April nanti alias seusai laga pertama Piala Asia U-23 melawan Qatar.

Nomor punggung pemain Timnas U-23 di Piala Asia. Foto: AFC
Nomor punggung pemain Timnas U-23 di Piala Asia. Foto: AFC

"Pastinya sedang berusaha semaksimal mungkin agar bisa Justin Hubner bergabung secepat mungkin, mungkin mulai dari Pak Erick Thohir dan PSSI semua berusaha sama-sama," tambahnya.

Justin Hubner kini tengah merumput di Liga Jepang dan juga telah melakoni laga debut bersama Cerezo Osaka melawan Albirex Niigata. Ia datang ke Cerezo dengan status pinjaman dari Wolverhampton Wanderers hingga akhir tahun 2024.

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url