Liputan6.com, Jakarta: Salah satu peserta seleksi calon pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Bambang Widjojanto mengaku tes yang diikutinya kali ini lebih berat dibandingkan seleksi capim KPK yang pernah diikutinya tahun lalu. "Saat ini ada empat tes, sekarang baru dua. Tesnya berat dan lebih sistimetik. Gak beda jauh kayaknya dengan tahun lalu," kata Bambang di Kementerian Hukum dan HAM, Kuningan, Jakarta, Selasa (2/8).
Meski begitu, Bambang mengaku tetap optimistis menjalankan tes meski para peserta atau pesaingnya memang patut diperhitungkan. "Ikuti saja sebisa mungkin yang bisa diikuti, optimisme harus tetap dimunculkan. Teman saya juga orang yang hebat, Doktor Yunus Husein, macam-macam lah. Mudah-mudahan dari sini akan muncul orang terbaik," tandasnya.(APY/ULF)