Ilmuwan Berhasil Kuak Rahasia Warna Bulan Saturnus

Halaman ini telah diakses: Views
juandry2
Pipes Output
Ilmuwan Berhasil Kuak Rahasia Warna Bulan Saturnus
Jul 18th 2011, 17:09

Astronom Amerika Serikat (AS) berhasil menemukan asal muasal warna misterius bulan Saturnus Lapetus. Seperti diketahui, bulan ini di satu sisi putih namun lainnya hitam.

Pola warna 'dua wajah' bulan ini telah lama membuat astronom penasaran. Namun seperti ditulis UPI, peneliti Cornell University mengaku berhasil menemukan penyebabnya.

'Muka' gelap Lapetus berasal dari debu yang dilemparkan bulan Saturnus lain, Phoebe, yang menyelimuti satu sisi Lapetus.

Peneliti Cornell mengatakan, Phoebe merupakan bulan jauh gelap yang memutari Saturnus dengan arah berlawanan Lapetus.

"Seperti menyetir di jalan raya, jika menyetir di arah berlawanan lalu lintas, tabrakan yang terjadi bisa lebih besar," ujar peneliti Joseph Burns.

Tabrakan antara Phoebe dan bulan luar lain menghasilkan cincin debu tak kasat mata di luar cincin kasat mata Saturnus. Sebagian besar debu ini akhirnya menerpa satu sisi Lapetus seiring perputarannya mengelilingi Saturnus.

Alhasil, Laperus memiliki warna gelap dan putih layaknya Yin-Yang.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url