Liputan6.com, Jakarta: Juru Bicara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Johan Budi berencana mengundurkan diri dari jabatannya saat ini. Dia ingin fokus pada seleksi calon pimpinan KPK yang diselenggarakan Kementerian Hukum dan Ham. "Rencananya besok saya akan kirim surat pengunduran diri saya ke pimpinan (KPK)," ujar Johan saat jumpa pers di gedung KPK, Kuningan, Jakarta, Selasa (26/7).
Johan membantah bila pengunduran dirinya di lembaga antikorupsi itu terkait dengan pernyataan M. Nazaruddin sebelumnya. Mantan Bendahara Umum Partai Demokrat itu mengaku pernah bertemu dengan Ade Raharja dan Johan Budi di salah satu restoran di Jakarta.
"Bukan karena itu. Saya sudah capek juga dan lahan untuk mengabdi pada negara bukan hanya di KPK. Saat ini adalah waktu yang tepat untuk mengundurkan diri, berat juga meninggalkan teman-teman di sini," jelas Johan.(ULF)